NOTE

Belajar dan praktekkan, sampai kamu benar-benar lupa cara untuk gagal.

Flashing Android dan Tips-Tips Flashing


Flashing Android atau yang lebih sering disebut dengan install ulang Android. Flashing sendiri merupakan sebuah tehknik dalam proses install ulang sistem operasi pada perangkat Android yang bertujuan untuk memperbaiki atau memperbarui sistem operasi Android.

Flashing Android biasanya digunakan untuk memperbaiki perangkat Android yang mengalami bootloop. Selain itu, flashing juga bisa digunakan untuk mengupgrade dan mendowngrade sistem operasi Android.

Tips-Tips Flashing

Menurut saya, sebelum dan saat melakukan flashing ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, diantaranya sebagai berikut:

Carilah tutorial dari berbagai sumber

Karena semakin banyak refrensi semakin baik, lihat pada kolom komentar, apakah tutorial benar-benar work atau tidak.

Carilah Firmware yang sesuai dengan perangkat Android Anda

Firmware yang beredar diinternet sangat beragam, ini perlu dicermati karena ada beberapa firmware untuk merk dan type smartphone yang sama namun dengan versi yang berbeda.

Lakukan langkah-langkah flashing sesuai dengan tutorial

Lakukan flashing sesuai dengan yang dijelaskan dengan tutorial, langkah-langkah yang dilakukan harus berurutan hal ini dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti kerusakan semakin parah atau bahkan mati total.

Bersabar

Bersabar dalam mencari firmware yang sesuai, dikarenakan banyaknya firmware untuk merk dan type hp yang sama dengan versi yang berbeda. Dan bersabar saat melakukan flashing karena biasanya proses flashing biasanya membutuhkan waktu yang lumayan lama.

Sekian artikel tentang Flashing Android dan Tips-Tips Flashing dari saya. Jika menurut Anda artikel saya bermanfaat, artikel saya ini bisa Anda share ke teman-teman Anda dengan menekan tombol share dibawah. Terima kasih.

Previous
Next Post »

© 2015 Achmad Blog Powered by Blogger.
Hak Cipta Dilindungi